NGAMPRAH,BBPOS-Wakil Bupati Bandung Barat, Asep Ismail dipastikan telah tiba di Magelang untuk mengikuti kegiatan retreat pembekalan kepala daerah di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah (Jateng).
Kepala Bagian (Kabag) Prokompim pada Sekretariat Daerah (Setda) KBB, Andi Hikmat mengatakan, Wakil Bupati Bandung Barat (Asep Ismail) dipastikan mengikuti kegiatan retreat selama dua hari.
“Ya pa Wakil sudah tiba di Magelang dan akan mengikuti retreat selam dua hari,” katanya saat dikonfirmasi, Kamis (27/2/2025).
Ia menambahkan, retreat tersebut bertujuan untuk membangun chemistry, emotional bonding, dan team building kepada seluruh kepala daerah termasuk wakil bupati.
“Dalam kegiatan itu juga diberikan pemahaman mengenai tata kelola pemerintahan yang bersih dengan prinsip-prinsip good governance,” katanya.
Lebih lanjut ia mengatakan, dalam kesempatan tersebut juga menjadi momentum adanya dialog interaktif antara pemerintah Pusat dan Daerah.
“Selain itu juga untuk menguatkan nasionalisme dan wawasan kebangsaan para kepala daerah,” katanya.
Ia menegaskan, terkait pembahasan visi misi AMANAH yang harus masuk ke RPJMD hal tersebut sedang berjalan dan dibahas oleh Sekda, Bapelitbangga, tim transisi dan Banggar.
“Kalau sudah tuntas nanti pak Bupati hanya menyetujui melalui Paripurna dengan rekan-rekan DPRD KBB,” pungkasnya.