BANDUNG, BBPOS – Sekitar delapan pemain Persib Bandung harus mencari tim lain untuk kompetisi Liga 1 musim 2019. Pemangkasan jumlah pemain ini akan diumumkan pelatih Persib Miljan Radovic akhir pekan ini.
Radovic terpaksa melakukan pemangkasan pemain karena skuat yang ada saat ini terbilang gemuk. Tercatat ada 31 pemain yang saat ini berlatih bersama Maung Bandung. Jumlah itu belum termasuk pemain asing asia.
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S Taryono mengatakan untuk urusan pemangkasan pemain, seluruhnya diserahkan kepada Radovic.
“Pokoknya tentang kepastian pemain, kan kita ini punya banyak pemain. Nah apakah itu pemain depan, tengah ataupun belakang, semuanya kita serahkan kepada Radovic,” ujar Kuswara S Taryono.
Dikatakan Kuswara, pelatih mempunyai hak untuk menentukan berapa nama yang akan dimaksimalkan guna mengarungi kompetisi. Sebelumnya sempat ada rencana Radovic cuma menggunakan jasa 25 pemain di musim 2019.
“Prinsipnya kita serahkan sepenuhnya pada Miljan dan kalaupun ternyata ada kelebihan berarti opsinya kemungkinan nanti akan dipinjamkan ke klub lain. Namun kita belum bisa bilang karena kami belum dapat daftarnya,” katanya. (Ay)