PADALARANG, BBPOS- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bandung Barat menggelar gebyar vaksinasi Covid-19 dosis 3 (Booster) di IKEA Kotabaru Parahyangan, Selasa (25/1/2022).
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) KBB, Eisenhower Sitanggang menjelaskan, kegiatan vaksinasi bosster tersebut dilakukan guna meningkatkan imun tubuh masyarakat dari risiko terpapar Covid-19.
“Hari ini utamanya booster, tapi kita tidak menolak kalau ada yang mau vaksin dosis 1 maupun 2 kita layani juga,” katanya.
Ia menambahkan, saat ini serbuan vaksin booster tersebut juga dilaksanakan di seluruh Puskesmas yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Bandung Barat.
“Bahkan sekarang kalau misalkan KTPnya tidak ada, administrasi bisa menyusul yang penting divaksin dulu, untuk perlindungan atau persiapan eskalasi omicron,” jelasnya.
Eisen menyebut, sejumlah langkah antisipasi untuk mencegah antrian dilakukan dengan membuka pelayanan secara online.
“Jadi tujuannya biar masyarakat tidak lama mengantri, perhari ini saja 1500 dosis disiapkan untuk booster di IKEA, di tiap puskesmas juga dilaksanakan,” katanya.
Ia menyebut, stok vaksin untuk jenis frizer dan astrazeneca dinilai aman memenuhi kebutuhan vaksinasi booster di Kabupaten Bandung Barat.
“Insyaallah hari ini akan ada kiriman frizer sekitar 10 ribu dosis dan untuk astrazeneca nanti kembali menerima sekitar 1000 dosis,” pungkasnya.