• Login
  • Register
Bandung Barat Pos
  • Info KBB
  • Sosial
  • Politik
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Opini
  • Hukum & Kriminal
  • Nasional
  • Pariwisata
  • Olahraga
  • Seputar Desa
No Result
View All Result
  • Info KBB
  • Sosial
  • Politik
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Opini
  • Hukum & Kriminal
  • Nasional
  • Pariwisata
  • Olahraga
  • Seputar Desa
No Result
View All Result
Tulis
Bandung Barat Pos
No Result
View All Result
  • Info KBB
  • Sosial
  • Politik
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Opini
  • Hukum & Kriminal
  • Nasional
  • Pariwisata
  • Olahraga
  • Seputar Desa

Upacara HUT RI ke-75 di KBB Hanya 20 Orang, Yang Lain Virtual

by Suwitno Gimnastiar
16 Agustus 2020
in Headline, Info KBB
Reading Time: 2 mins read
0

Para petugas Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang akan mengibarkan Bendera Merah Putih di upacara peringatan HUT RI ke 73. Foto:Dok/BBPOS

0
SHARES
4
VIEWS
Share on FacebookShare on Whatsapp

NGAMPRAH ,BBPOS- Akibat pandemi COVID-19, upacara peringatan HUT RI ke-75 tingkat Kabupaten Bandung Barat akan digelar secara sederhana.

Rencananya upacara pengibaran bendera merah putih tersebut akan dilaksanakan di lapangan Mekarsari, Komplek Pemkab Bandung Barat, (17/8) besok.

Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokompim) KBB, Agus Ganjar Hidayat mengatakan, kegiatan upacara tersebut tidak melibatkan banyak orang lantaran kondisi pandemi COVID-19.

“Untuk peserta upacara itu hanya 20 orang yang terdiri dari unsur TNI/POLRI saja,” katanya saat dihubungi, Minggu (16/8).

Ia menambahkan, untuk tamu undangan hanya dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) dengan jumlah yang terbatas.

“Sedangkan bagi Kepala Perangkat Daerah yang berada di gedung A dan C yang saat ini tengah disterilkan akan mengikuti secara virtual di Gedung Sekretariat Daerah (Setda),” jelasnya.

Agus menyebut, jumlah yang berbeda pun terlihat dari Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang hanya dilakukan oleh tiga orang. Sementara itu, pengiring musik pun melibatkan 24 orang dari PDRI.

“Protokol kesehatan COVID-19 pada peringatan HUT RI KE-75 tingkat Kabupaten Bandung Barat saat ini, benar-benar sangat diperhatikan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” katanya.

Usai upacara pengibaran bendera, kata Agus, Pemkab Bandung Barat pun akan menggelar kegiatan mendengarkan detik-detik proklamasi dari istana negara secara virtual di masing-masing kantor Kepala Perangkat Daerah (KPD).

“Pa Bupati pun mengimbau bagi aparat kewilayahan baik camat maupun kepala desa agar menyelenggarakan upacara peringatan HUT RI ke-75 dengan mengutamakan protokol COVID-19,” pungkasnya.

Tags: HUT RI ke 75Pemda Bandung BaratUpacara
Previous Post

Asik! CIC Kini Punya Sirkuit Motor Cross

Next Post

HUT RI Ke-75 Dirayakan Sederhana, Begini Kata Umbara

Suwitno Gimnastiar

Next Post
HUT RI Ke-75 Dirayakan Sederhana, Begini Kata Umbara

HUT RI Ke-75 Dirayakan Sederhana, Begini Kata Umbara

Please login to join discussion
Facebook Twitter Instagram Youtube

© PT. Bandung Barat Media | Bandung Barat Pos

No Result
View All Result
  • .
  • Home
  • Tentang Kami

© PT. Bandung Barat Media | Bandung Barat Pos

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In