BANDUNG,BBPOS – Achmad Jufriyanto kembali masuk dalam daftar belanja pemain Persib Bandung musim ini. Pemain yang musim 2014 turut membawa Persib mejuarai Liga 1 ini pun dikabarkan belum memiliki tim pasca hengkang dari Kuala Lumpur FA, tim Liga 2 Malayasia.
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar mengatakan Maung Bandung masih membutuhkan tenaga Achmad Jufriyanto, meski saat ini Persib sudah memiliki lima pemain berposisi center yakni Bojan Malisic, Fabiano Betrame, M Al Amin Syukur Fisabillah, Saepuloh Maulana dan Indra Mustaffa.
“Ya saya harapkan ya mudah-mudahan Jupe lah kalau bisa kembali saya sangat senang,” ujar Umuh kepada wartawan ketika diwawancara di Hotel El Royale, Kamis (28/3).
Saat ini, Achamd Jufriyanto belum memiliki klub. Pemain yang akrab disapa Jupe ini masih berkutat dengan cedera pasca bermain di Liga Malaysia musim lalu.
Umuh pun mengaku sudah membuka komunikasi dengan Jupe, namun saat ini mantan kapten Maung Bandung itu belum memberikan jawaban.
“Kalau saya sih sudah berbicara tapi dia bilang mau istirahat dulu. Mungkin saya bilang prioritas untuk Persib aja lah saya bilang, tapi dia melihat juga bagaimana di Persibnya,” terang pria yang akrab disapa Pak Haji tersebut.
Umuh sendiri sedang mengupayakan realisasi perekrutan seluruh pemain bidikan. Karena menurutnya jika semua bidikan berhasil didatangkan maka Persib punya kekuatan yang sulit ditaklukkan.
“Insya Allah mudah-mudahan kalau itu semua sudah masuk empat, saya yakin Persib ga akan kebulusan (kedinginan),” tegasnya. (Zm)