PADALARANG,BBPOS,- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung Barat mengadakan turnamen sepakbola Liga Santri Piala Bupati Bandung Barat 2022.
Hal tersebut guna untuk mencari bibit-bibit atlet pondok pesantren. Rencananya, Liga Santri itu digelar di Lapang Futsal Tren Caringin Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Senin (5/12/2022).
Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan mengatakan, peserta yang mengikuti Liga Santri ini terdiri dari para santri yang berasal dari pondok pesantren (pontren) di tiap kecamatan masing-masing.
“Pesertanya dari 16 kecamatan terdiri dari 16 tim ,” kata Hengky usai membuka Turnamen Liga Santri.
Menurutnya, selain ajang silaturahmi, liga tersebut untuk mencari potensi bibit-bibit atlet. Selain itu kegiatan ini adalah wujud nyata dan perhatian dari pemerintah daerah terhadap pengembangan olahraga.
“Kita ingin menggali potensi yang ada di pontren. Bukan hanya di sisi keagamaan, namun di bidang olah raga juga,” ujarnya.
Ia menambahkan, menjadi atlet merupakan profesi yang cukup menjanjikan. Ia berharap melalui liga tersebut, muncul para santri yang berprestasi.
Karena itu, pihaknya akan menggelar kegiatan serupa di tahun 2023. “Insya Allah tahun depan juga akan dilaksanakan lagi,” imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) KBB, Ludi Awaludin mengatakan, pemenang Liga Santri ini mendapat uang pembinaan serta Tropy Bupati.
“Insha Allah, liga ini akan diselenggarakan secara rutin tiap tahun. Sambutannya kegiatan ini cukup bagus dari para santri,” tutupnya.