PADALARANG, BBPOS,- Ketua Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi) Kabupaten Bandung Barat (KBB) mengajak masyarakat untuk melestarikan dan mengembangkan olahraga tradisional yang berbasis nilai-nilai budaya nusantara.
Menurutnya, selain melestarikan dan mengembangkan olahraga tradisional. Pola hidup sehat dengan membiasakan diri berolahraga akan membuat tubuh menjadi sehat dan bugar.
“Karena zaman sekarang ini rasanya pola hidup masyarakat itu sudah sangat berbanding jauh dengan zaman dulu,” katanya saat ditemui pada Senin (6/3/2023) malam.
Ia menjelaskan, pola hidup masyarakat saat ini jauh berbeda dengan zaman dulu. Oleh karena itu, pola hidup sehat melalui olahraga rekreasi masyarakat harus terus digaungkan.
Ia menambahkan, pihaknya bakal terus melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak agar KORMI KBB ini dapat mewadahi seluruh elemen masyarakat.
“Saya ingin mengajak seluruh masyarakat mulai dari usia dini, remaja hingga lansia melalui KORMI dapat mewadahi seluruh elemen lapisan masyarakat,” katanya.
“Kita akan mengajak kolaborasi seluruh lintas sektor organisasi maupun komunitas baik itu, penggiat budaya, olahraga,” katanya.
Lebih lanjut ia mengatakan, dengan kolaborasi tersebut masyarakat bisa merasakan betul dari menjalankan pola hidup sehat yakni bugar dan bahagia.
“Karena semenjak covid, rasanya kehidupan manusia sekarang sudah jauh menjadi lebih baik dan sehat,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut, Sonya Fatmala menegaskan, pihaknya bakal secara mesif melakukan kegiatan KORMI tersebut hingga tingkat bawah agar olahraga rekreasi masyarakat ini mengakar hingga tingkat bawah.
“Tentu harapannya bagaimana kita mengadakan kompetisi di kecamatan, desa sampai rt-rw tersebut harus benar mengakar dan kegiatan ini harus dilaksanakan oleh seluruh lapisan masyarakat,” tandasnya.