CISARUA, BBPOS,- Pohon tumbang dan longsor yang melintang dan menutup Jalan Kolonel Masturi, Desa Kertawangi, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB), sudah dievakuasi. Arus lalu lintas di lokasi pohon tumbang sudah bisa dilaui kendaraan.
“Sudah bisa dilalui kembali, kejadiannya pukul 07.30 WIB dan berhasil dievakuasi itu sekitar pukul 09.30 WIB,” ujar Doran (22) salah satu petugas penjaga buka tutup jalan, Selasa (28/2/2023).
Ia menyatakan saat kejadian pohon tumbang disertai longsor tidak ada korban jiwa.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, soalnya longsor itu terjadi pas pengendara dari arah atas Curug Pelangi baru dibuka,” katanya.
Ia menuturkan, untuk penanganan pohon tumbang juga sudah dilakukan oleh perugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bandung Barat dan dibantu oleh relawan dan warga setempat.
“Pohon yang tumbang memang cukup besar dan sudah dilakukan pembersihan material berupa batang, cabang dan ranting,“ ujarnya.
Setelah beberapa jam macet akibat longsor dan pohon tumbang, Jalan Kolonel Masturi sudah bisa dilalui kembali.