Padalarang,BBPOS – 178 kantong darah berhasil dikumpulkan Kemenag KBB dalam kegiatan donor darah pada rangkaian Hari Amal Bakti (HAB) ke 74, di Kantor Kemenag KBB, Rabu (8/1/2020).
Kepala Kemenag KBB, Ahmad Sanukri mengatakan, kegiatan tersebut merupakan rangkaian penutup pada kegiatan HAB ke 74 tahun 2020.
“Sebelumnya ada apel di lapangan Cikalong Wetan dan ini merupakan kegiatan penutup,”katanya.
Ia menjelaskan, hasil donor darah tersebut langsung dibawa oleh pihak PMI KBB sebagai stok labu darah bagi masyarakat.
“Alhamdulillah hari ini terkumpul 178 labu, kalau tahun kemarin kan 152,”katanya.
Ia berharap, kegiatan serupa untuk tahun depan peserta lebih banyak lagi agar labu darah yang terkumpul lebih banyak.
“Satu tetes darah kita sangat bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,”katanya.