Ngamprah,BBPOS – Akun instagram Wakil Bupati Bandung Barat, Hengki Kurniawan, dibanjiri komentar netizen terkait pelayanan publik di Kabupaten Bandung Barat yang dirasa belum maksimal.
Dalam postingannya, Hengki menyertakan sebuah video yang menunjukan dirinya sedang berkomunikasi dengan masyarakat terkait pelayanan pembuatan adiministrasi catatan kependudukan di halaman Gedung A, Komplek Pemda Bandung Barat, Rabu (12/6/2019).
“Masyarakat juga harus mengawasi, kalau ada pungli laporkan. Kita sudah nol persen kompromi untuk pungli,” kata Hengki yang diiyakan oleh warga.
Sementara itu, dalam postingan videonya tersebut, Hengki menyertakan keterangan “Terkait Pelayanan Publik : Pembuatan KTP, KK, Akte Lahir dan juga perijinan lain (perijinan dll).Apa Saja Keluhan Bapak dan Ibu? Supaya kami memperbaiki agar kedepan Pelayanan di KBB lebih Baik Lagi, Sampaikan keluhan anda secara detai pada kolom komen”.
Berdasarkan pantauan BBPOS pada akun IG, Hengki Kurniawan, tidak sedikit masyarakat yang memberikan komentar berupa keluhan dan masukan terkait pelayanan Pemda KBB yang belum maksimal.
Berikut komentar beberapa keluhan warganet terkait pelayanan administrasi kependudukan di KBB :
@andri_ride KTP 4 tahun saya teu jadi jadi kmha alesan no antrean abis padahal jam 7 pagi standby kumaha tanggapan.
@tatin_widayanti saya bikin E-Ktp habis 600rb pak.
@putrikanayatalita apalagi saya pak. ktp dari tahun 2015 belum jadi juga pak…padahal udah difoto.
Selain mengeluhkan pelayanan yang masih lambat dan kurang optimal, warganet pun menyoroti kebersihan lokasi gedung Disdukcapil KBB yang berada di Gedung A, Komplek Pemda Bandung Barat.
@mha93_46 dari kebersihan ruangannya juga kotor, puntung rokok berserakan,masyarakat duduk di lantai. Masyarakat gak tiap hari datang pak. Tolong setiap kami datang jangan mengecewakan kami pak.
Namun demikian, Hengki juga memberikan nomor pengaduan terkait keluhan pelayanan kependudukan yang langsung ditangani oleh Disdukcapil KBB.
“Untuk keluhan pelayanan kependudukan hubungi +62 85317251060 (Quivk Respon Disduk KBB),” katanya. (Dra)