Ngamprah,BBPOS – Dengan disalurkannya 1000 unit Alat Mesin Pertanian (Alinstan) kepada petani di Kabupaten Bandung Barat, Wakil Bupati Bandung Barat, Hengki Kurniawan optimis visi misi AKUR (Aspiratif,Kreatif,Unggul dan Religius) terwujud dalam lima tahun pemerintahannya.
Hal tersebut diungkapkan usai kegiatan Hari Krida ke – 47 Tingkat Kabupaten Bandung Barat, bertempat di Plasa Mekarsari Pemda Bandung Barat, Kamis (21/3/2019).
Menurutnya, salah satu program unggulan AKUR (Aa Umbara – Hengki Kurniawan) pada masa kampanye adalah mendorong perekonomian masyarakat melalui sektor pertanian. Oleh karena itu, pembagian traktor salah satu bukti nyata implementasi janji-janji tersebut.
“Hari ini, 1000 traktor dan bibit pertanian kita bagikan kepada masyarakat,” katanya.
Ia menambahkan, diera digital seperti saat ini, pemasaran hasil pertanian bisa melalui teknologi informasi. Oleh karena itu, Hengki mengajak generasi muda millenial Bandung Barat jangan malu untuk menjadi petani.
“Untuk anak-anak muda, profesi menjadi petani sangat menjanjikan. Oleh karean itu, jangan malu menjadi petani,” katanya.
Hengki berharap, dengan direalisasikannya visi misi AKUR yang salah satunya adalah optimalisasi dalam sektor pertanian bisa meningkatkan perekonomian masyarakat Bandung Barat.
“Saya berharap dari sektor pertanian mampu mensejahterakan masyarakat Bandung Barat, Insya Allah Bandung Barat Lumpaat,” harapnya. (Dra/Dry)