Ngmprah, BBPOS – Seorang pria berusia 37 tahun bernama Dindin Khoerudin B. Sarjono ditemukan tak bernyawa di dalam sebuah kamar mandi, tempat tinggalnya di Kampung Lebak gede RT 04 RW 19, Desa Bojong koneng, Kecamatan ngamprah, Kabupaten Bandung Barat sekitar pukul 10.30 WIB.
Dindin khoerudin B. Sarjono pertama kali ditemukan dalam kondisi tergantung di palang pintu kamar mandi oleh ibu kandungnya bernama Darwati Uun (54) yang saat itu bersama adik iparnya Agung (27) hendak mengunjungi rumah korban.
“Saat berkunjung kerumah kontrakan, pintu tertutup kemudian saya mengintip terlebih dahulu melalui lubang angin-angin dapur dan terlihat anak saya tergantung dipalang pintu kamar mandi,” terang Darwati melalui pesan singkat, Kamis (18/7/2019).
Darwati mengaku kaget dengan apa yang dilihatnya, ia pun langsung melaporkan peristiwa itu kepada pemilik kontrakan. Sebab, rumah dalam keadaan terkunci.
Sementara itu, keterangan Agung (27) adik ipar korban mengatakan, saat mengunjungi rumah Dindin (korban) atas permintaan istri Dindin yang saat ini sedang bekerja di Jakarta.
Istri korban yang bernama Lestari kata Agung, meminta tolong untuk melihat keadaan suaminya. Lantaran tidak bisa dihubungi lewat whattaps.
“Dan setelah dilihat ternyata korban dalam keadaan telah tergantung di palang pintu,” terang Agung.
Dia pun menemukan HP Oppo milik korban yang berisikan pesan Whatsup merasa kecewa terhadap istri yg kerja dijakarta dan kemauan korban istrinya jangan bekerja dijakarta.
Namun atas kejadian tersebut pihak keluarga korban menyatakan bahwa kejadian ini merupakan musibah dan tidak ada kecurigaan kejadian itu adalah perbuatan orang lain. (Wit)