NGAMPRAH, BBPOS,- Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan meminta Dinas Kesehatan (Dinkes) bergerak cepat menangani para korban keracunan di Desa Cilangari, Kecamatan Gununghalu, Kabupaten Bandung Barat.
Ia menjelaskan, usai mendengar kabar tersebut pihaknya meminta Dinkes KBB untuk melakukan penanganan cepat bagi korban keracunan makanan tersebut.
“Dinkes sudah saya intruksikan untuk turun langsung menangani korban yang mengalami keracunan,” katanya saat dihubungi, Selasa (14/2/2023).
Ia menambahkan, pihaknya pun terus berupaya optimal agar para korban yang saat ini tengah menjalani perawatan di Puskesmas DTP Gununghalu maupun RSUD Cililin mendapatkan penanganan maksimal.
“Penanganan medis harus diberikan secara maksimal untuk mengantisipasi risiko kemungkinan terburuk terjadi,” katanya.
Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya pun turut prihatin atas peristiwa yang menimpa warganya tersebut dan ia pun berharap para korban dapat segera sembuh dan pulih.
“Saya ikut prihatin atas peristiwa ini. Kemaren sudah gerak cepat baik dari Dinkes dan Jabar Bergerak KBB,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut, selain upaya yang dilakukan Dinkes KBB tentu doa dari semua pihak juga menjadi hal terpenting untuk dilakukan saat ini.
“Mari kita semua berdoa bersama agar saudara kita yang saat ini tengah tertimpa musibah ini dapat segera pulih dan sehat seperti sedia kala,” tandasnya.