Padalarang,BBPOS – Menyadari potensi masyarakat Bandung Barat tinggi di bidang olahraga, Wakil Bupati Bandung Barat, Hengki Kurniawan menyelenggarakan turnamen sepak bola dan bola voli se-kabupaten Bandung Barat.
Selain menjaring atlet berbakat pada olahraga yang memasyarakat di Bandung Barat tersebut, turnamen itu juga bakal menjadi hiburan bagi masyarakat luas di wilayahnya.
“Setiap saya kunjungan ke seluruh wilayah di Kabupaten Bandung Barat yang terdiri dari 16 Kecamatan dan 165 desa, kedua olahraga tersebut paling digandrungi masyarakat KBB,” kata Hengki, Minggu (12/1).
Ia menambahkan, sepak bola dan bola voli diminati oleh semua kalangan, tidak terkecuali di kalangan pelajar. Oleh karena itu, kategori peserta pun dimulai dari jengjang Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA).
“Antusiasme masyarakat di luar dugaan, untuk kategori umum saja saat ini sudah mencapai 163 pendaftar, saya rasa akan terus bertambah,”katanya.
Hengki menilai, sejauh ini antusiasme masyarakat dalam bidang kedua olahraga tersebut tidak bisa dipandang sebelah mata. Potensi atlet yang ada memang sudah mumpuni.
“Kualitas atlet di daerah pun sudah banyak yang berkualitas, tinggal bagaimana kita bisa mengarahkannya saja,”katanya.
Rencananya, turnamen yang memperebutkan hadiah dengan total Rp100juta tersebut, bakal diselenggarakan per Daerah Pemilihan (Dapil) yang ada. Hal itu dilakukan guna mempermudah masyarakat yang berada di daerah untuk ikut berpartisipasi.
“Ini kan untuk masyarakat Bandung Barat, tentunya semua harus merasakan hiburan merakyat ini, dan ini juga sebagai bukti bahwa setiap masyarakat Bandung Barat mempunyai kesempatan yang sama,”katanya.
Lebih jauh dari itu, turnamen sepak bola juga juga sebagai ajang pencarian bakat atlet untuk diikutsertakan pada turnamen resmi yang diselenggarakan oleh PSSI.
“Ada liga III PSSI kan, saya akan rekrut untuk ikut tim sepak bola yang berlaga di sana,”katanya.
Hengki berharap, kompetisi tersebut diharapkan menjadi momentum memasyarakatkan budaya berolahraga kepada masyarakat Bandung Barat. Pasalnya, tidak sedikit masyarakat yang akan pentingnya olahraga untuk menunjang kesehatannya.
“Itu kan buat kesehatan juga, ayo kita olahraga setiap hari, mudah-mudahan kegiatan ini berjalan lancar,”katanya.